PA Kudus Ikuti Rapat Koordinasi Penyusunan RKA DIPA 04 Tahun Anggaran 2026 Secara Daring
Kudus, 28 Agustus 2025 – Pengadilan Agama Kudus mengikuti Rapat Koordinasi dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) DIPA 04 Tahun Anggaran 2026 yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Semarang pada Kamis (28/08/2025).

Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting dan diikuti oleh Sekretaris, Panitera, Kasubbag PTIP, serta operator dari setiap satuan kerja di wilayah hukum PTA Semarang. Rapat koordinasi tersebut merupakan tindak lanjut dari asistensi penyusunan RKA TA 2026 oleh Tim Dirjen Badilag Mahkamah Agung RI.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh satuan kerja, termasuk Pengadilan Agama Kudus, dapat menyusun rencana kerja dan anggaran dengan lebih efektif, akuntabel, serta selaras dengan kebutuhan prioritas lembaga peradilan. Partisipasi aktif PA Kudus menjadi bentuk komitmen untuk mendukung peningkatan kualitas perencanaan anggaran demi optimalisasi pelayanan publik di lingkungan peradilan agama. (T)
