PA Kudus Ikuti Seminar Nasional MIT: Mengungkap Sejarah dan Eksistensi Peradilan Agama
Surakarta, 23 Oktober 2025 – Pengadilan Agama Kudus yang diwakili oleh Ketua, Panitera, dan Sekretaris menghadiri Seminar Nasional bertema “Mahkamah Islam Tinggi (MIT): Pembuka Tabir Sejarah Eksistensi Peradilan Agama dalam Reformasi Hukum dan Peradilan di Indonesia” yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Semarang bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Kegiatan berlangsung luring di Auditorium Djazman UMS dan daring melalui Zoom Meeting bagi seluruh hakim dan ASN peradilan agama se-Jawa Tengah.

Seminar ini menghadirkan narasumber dari Mahkamah Agung RI, PTA Semarang, akademisi UMS, serta praktisi hukum, yang memaparkan sejarah perjalanan Mahkamah Islam Tinggi sebagai cikal bakal peradilan agama di Indonesia. Para narasumber menekankan pentingnya pemahaman terhadap akar historis dan kontribusi peradilan agama dalam pembentukan sistem hukum nasional yang berkeadilan, modern, dan berbasis nilai-nilai Islam.

Kehadiran Pengadilan Agama Kudus dalam seminar ini menunjukkan komitmen terhadap peningkatan kapasitas dan wawasan aparatur peradilan. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh pegawai PA Kudus semakin memahami peran strategis peradilan agama dalam reformasi hukum nasional serta memperkuat semangat profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas.
-DH
