Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Kudus, "Melayani, Amanah, Normatif, Transparan, Akuntabel, Profesional"

Hakim Perempuan PA. Kudus Hadiri Deklarasi Badan Perhimpunan Hakim Perempuan Indonesia

Bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Kudus, Hakim perempuan PA. Kudus, Siti Alosh Farchaty, S.H.I., M.H. dan Dra. Ulfah mengikuti deklarasi Badan Perhimpunan Hakim Perempuan Indonesia (BPHPI) yang dilaksanakan secara offline di Holiday Inn Jakarta pada hari Jum’at 12 Januari 2024.

  

Acara ini diawali dengan sambutan oleh YM. DR. Nani Indrawati,. S.H., M.Hum sebagai Ketua Umum BPHPI, dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan sejarah terbentuknya BPHPI yang diawali dengan keikutsertaan delegasi hakim perempuan di lingkungan Mahkamah Agung dalam International Association Women Judges (IAWJ) pada tanggal 11 Mei 2023 di Marrakesh, Maroko. Dalam Konferensi Hakim Perempuan Internasional ke 16 tersebut disampaikan salah satu syarat keikutsertaan hakim perempuan dalam konferensi hakim perempuan internasional adalah adanya badan perhimpunan hakim perempuan di Indonesia, selanjutnya infromasi tersebut disampaikan kepada pimpinan Mahkamah Agung dan disambut baik oleh Ketua Mahkamah Agung RI.  Terbentuknya BPHPI juga dilatarbelakangi dengan adanya peranan hakim perempuan yang memberikan kontribusi yang tidak sedikit dalam lembaga peradilan di Indonesia dan kebutuhan dari hakim perempuan itu sendiri yang memerlukan wadah / lembaga sebagai sarana untuk saling berkomunikasi dan bertukar pengalaman dalam pelaksanaan tugasnya menjadi salah satu latar belakang terbentuknya BPHPI. Jumlah hakim perempuan di Indonesia saat ini yang belum seimbang yaitu sebanyak 2.201 orang atau 29 % dari total 7.720 jumlah hakim di Indonesia dan 412 orang hakim perempuan / 24 % menduduki posisi pimpinan di lembaga peradilan, prosentase yang belum setara tersebut menjadi salah satu program dari BPHPI untuk meningkatkan jumlah kepemimpinan dari hakim perempuan setidaknya sama dengan jumlah hakim perempuan yang memberikan kontribusi terbaik untuk lembaga Peradilan.

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh YM. Dr. H. Yasardin, S.H., M.Hum sebagai Ketua IKAHI, dalam sambutannya beliau menyampaikan kedudukan BPHPI yang berada di bawah naungan IKHAI sehingga beliau berharap program kerja dari BPHPI sejalan dan senada dengan visi dan misi IKAHI.

Acara deklarasi BPHPI ini juga dihadiri secara langsung oleh Ketua Mahkamah Agung RI, YM. Dr. H. Muhammad Syarifuddin, S.H., M.H. dalam sambutannya beliau mengucapkan selamat atas terbentuknya BPHPI karena memang kontribusi dan kepemimpinan hakim perempuan di Indonesia tidak diragukan lagi dan mempuyai peranan yang sangat penting bagi kemajuan lembaga peradilan terutama dalam mewujudkan lembaga peradilan yang inklusif dengan nilai-nilai kesetaraan gender hakim.

Acara ini ditutup dengan diucapkannya Deklarasi BPHPI dan diikuti oleh seluruh hakim perempuan yang hadir secara offline dan online serta penandatanganan deklarasi BPHPI.

Sukses selalu Hakim Perempuan Indonesia, BPHPI hebat, IKAHI Jaya

Pengadilan Agama Kudus MANTAP (Melayani, Amanah, Normatif, Akuntabel, Profesional)

Penulis : Siti Alosh Farchaty, S.H.I., M.H.

Hubungi Kami

Home Pengadilan Agama Kudus

location icon 1 Jalan Raya Kudus - Pati KM 4

location icon Kudus - Jawa Tengah

phone icon Telp: 0291 438 385

Fax icon Fax: 0291 438 385

Communication email blue icon Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

 Instagram : pa_kudus

Peta Lokasi

Kamera CCTV Online
Website ramah disabilitas
popup image